Mengaktifkan pembayaran yang aman dan sederhana dengan Google Pay
Hilangkan kebutuhan akan kartu kredit dan formulir pengiriman dari aplikasi Anda dengan Google Pay, serta dorong konversi yang lebih tinggi dalam pembelian produk dan layanan fisik. Dengan Google Pay, pengguna dapat membagikan informasi pengiriman dan pembayarannya secara aman dengan beberapa klik, dan Anda dapat memproses transaksi melalui infrastruktur dan penyedia layanan pembayaran yang sudah ada. Tidak ada biaya yang perlu dibayarkan ke Google atas layanan ini: Anda hanya perlu melanjutkan ke pemroses pembayaran seperti biasa.
Mengapa cara ini berhasil
Dengan mengintegrasikan Google Pay, Anda dapat menjangkau jutaan pengguna Android yang login dan mendorong
konversi yang lebih tinggi. Fitur ini mudah diintegrasikan dan mendukung kebanyakan penyedia jasa pembayaran besar,
sehingga tidak perlu ada perubahan pada pemrosesan pembayaran atau sistem administrasi Anda. Android
Pay API tersedia untuk semua developer yang menjual produk dan layanan fisik di
pasar yang menyediakan
Google Pay. PaymentRequest
web API baru, yang dikembangkan bersama
Chrome dan dijadikan standar di berbagai browser melalui W3C, juga memungkinkan pengguna melakukan pembayaran di situs
seluler seperti pembayaran di toko dan dalam aplikasi.
Praktik terbaik
- Tambahkan Google Pay untuk mempercepat pembelian satu item di halaman produk Anda selain opsi ‘tambahkan ke keranjang’.
- Aktifkan Google Pay secara otomatis bagi pengguna yang memilikinya agar ia tidak perlu mendaftar saat checkout, dan melewati layar penyiapan metode pembayaran untuk pengguna baru.
- Jangan meminta pengguna memasukkan informasi yang ditampilkan Google Pay secara manual.
- Tampilkan semua informasi pembelian yang relevan (seperti harga akhir dan metode pengiriman) sebelum mengonfirmasi pesanan.
- Terapkan panggilan API untuk memeriksa kesiapan Google Pay pengguna sebelum menampilkan tombol Beli dengan Google Pay.
- Izinkan pengguna untuk menambahkan penawaran, kartu loyalitas, dan kartu hadiah di aplikasi Google Pay dengan mengetuk tombol. Cukup tambahkan deep link ke email, SMS, notifikasi push, atau di dalam aplikasi.
- Daftarkan pelanggan baru ke dalam program loyalitas dengan fitur pendaftaran baru yang disederhanakan, baik melalui pendaftaran di toko menggunakan NFC tap maupun halaman pendaftaran yang ditautkan dari notifikasi transaksi Google Pay.
- Ingatlah bahwa Anda wajib menggunakan sistem penagihan Google Play untuk menjual layanan, konten, fungsi, atau produk digital. Lihat kebijakan kami di sini.