Menghentikan SafetyNet Attestation API

Untuk membantu Anda mengembangkan bisnis dengan aman, Google membuat alat untuk melindungi aplikasi dan game Android Anda dari penyalahgunaan. Kami mengembangkan solusi ini seiring dengan perubahan situasi penyalahgunaan. Untuk memenuhi janji ini, Google baru-baru ini mengumumkan Play Integrity API yang menggabungkan beberapa penawaran integritas (termasuk verdict integritas SafetyNet Attestation) dalam satu API.

Kami berencana menghentikan SafetyNet Attestation API secara bertahap mulai Januari 2024. Kami telah memperpanjang linimasa agar Anda memiliki cukup waktu untuk bermigrasi ke Play Integrity API baru dan menghindari gangguan pada bisnis Anda.

Play Integrity API menyertakan semua sinyal integritas yang ditawarkan oleh SafetyNet Attestation dan lainnya, seperti lisensi pengguna Google Play dan fitur pesan error yang lebih baik. API baru ini didesain dengan cara yang berorientasi ke masa depan agar Anda bisa dengan mudah mendapatkan fitur baru tanpa memerlukan banyak waktu build untuk melakukan upgrade.

Linimasa penghentian SafetyNet Attestation

Tanggal Tahapan Apa artinya bagi Anda?
Juni 2022 Pengumuman Sebaiknya Anda mulai berintegrasi dengan Play Integrity API sesegera mungkin. Sementara itu, SafetyNet Attestation akan terus berfungsi untuk aplikasi Anda.
November 2022 Kolom informasi penghentian layanan Kolom `deprecationInformation` ditambahkan ke respons SafetyNet Attestation. Kolom ini berisi informasi untuk developer tentang penghentian layanan.
Januari 2023 Orientasi developer baru berakhir Pengguna baru tidak lagi dapat mendaftar ke SafetyNet Attestation API setelah 31 Januari 2023. Ini termasuk developer baru yang mendaftar melalui SDK.
Akhir Januari 2024 Batas waktu migrasi (linimasa diperpanjang) Jika Anda telah bermigrasi ke Play Integrity API, SafetyNet Attestation akan terus berfungsi pada aplikasi Anda versi sebelumnya. Anda masih dapat mendeteksi interaksi yang berisiko dengan versi aplikasi sebelumnya. Jika Anda belum bermigrasi, SafetyNet Attestation tidak akan berfungsi lagi untuk aplikasi Anda (termasuk versi sebelumnya) dan akan menampilkan error. Kami akan menganggap Anda telah melakukan migrasi jika aplikasi Anda memanggil Play Integrity API dalam lingkungan produksi.
Akhir Januari 2025 Penghentian penuh (linimasa diperpanjang) SafetyNet Attestation tidak akan berfungsi lagi untuk versi aplikasi Anda. Aplikasi Anda akan menerima error.

Menyiapkan aplikasi Anda untuk menggunakan Play Integrity API

Sebaiknya Anda bermigrasi ke Play Integrity API dalam tahun pertama linimasa penghentian layanan untuk menghindari gangguan dalam mendeteksi interaksi yang berisiko dengan aplikasi Anda dan mencegah penyalahgunaan.

Secara konsep, kedua API ini mirip. Jadi, jika Anda telah menentukan strategi anti-penyalahgunaan dan sudah menggunakan SafetyNet Attestation, migrasi akan menjadi mudah. Anda dapat mengikuti panduan migrasi dan mulai menyiapkan Play Integrity API melalui Konsol Play sekarang.

Jika Anda tidak mendistribusikan aplikasi melalui Google Play, Anda masih dapat menggunakan Play Integrity API dari Konsol Google Cloud tanpa perlu membuat akun developer Play atau memublikasikan rilis di Konsol Google Play dengan mengikuti langkah-langkah ini.

Kolom informasi penghentian layanan

Tim SafetyNet Attestation menambahkan kolom baru deprecationInformation ke respons SafetyNet Attestation. Kolom baru ini berisi informasi tentang penghentian layanan untuk memberi tahu developer agar bermigrasi ke Play Integrity API baru. Kolom ini akan diluncurkan secara bertahap mulai 15-11-2022. Pada akhir Januari 2023, kolom ini akan ada di semua respons SafetyNet Attestation.

Mendapatkan bantuan dan membagikan masukan

Kami siap untuk memastikan Anda melakukan migrasi dengan mudah. Jika ada masalah atau pertanyaan, kunjungi Pusat Bantuan Konsol Play.

Kami juga ingin mengetahui pendapat Anda tentang cara membangun layanan integritas yang lebih baik. Jadi, bagikan permintaan fitur dan masukan di Konsol Play Anda. Untuk melakukannya, klik ikon pertanyaan di pojok kanan atas Konsol Play, lalu klik "Kirim masukan" di menu drop-down.

Menerima respons hingga penghentian penuh

Jika belum bermigrasi ke Play Integrity API atau menghapus SafetyNet Attestation hingga batas waktu migrasi (31 Januari 2024), Anda dapat melengkapi formulir ini untuk meminta perpanjangan waktu. Jika perpanjangan waktu disetujui, aplikasi Anda akan terus menerima respons dari SafetyNet Attestation hingga batas waktu penghentian penuh (31 Januari 2025).